Geofisika dan Gunung Api

Indonesia adalah negara dengan 129 gunung api aktif. Jumlah yang sangat banyak ini tentunya mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah maupun ilmuwan yang bergelut di bidang ke-gunung-apian. Pengamatan gunung api merupakan pekerjaan yang wajib dalam upaya mengurangi resiko bencana gunung api. Pemerintah melalui Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral membangung pos pengamatan gunung api aktif yang ada di Indonesia. Dari 129 gunung api aktif yang ada, baru terdapat 69 yang terpantau menggunakan alat. Gunung api “kota” tentunya mendapat perhatian lebih.

Read more
Gemericik Raksasa Selat Sunda

“Gunung Batuwara merupakan sebutan untuk Gunung Krakatau Purba yang bertanggung jawab atas hilangnya setengah nyawa manusia di dunia yang hidup pada tahun 513 M. Tidak hanya itu, gunungapi ini pun telah ikut andil dalam peradaban bumi hingga saat ini. Abad kegelapan pernah dilewati oleh peradaban manusia yang baru saja berkembang, dimana pada saat itu matahari tidak terlihat karena tertutup oleh debu hasil letusan dan selama 10 hingga 20 tahun terjadi penurunan suhu 5 o C sampai 10 o C di bumi.” read more

Read more
Terbentuknya Sulawesi, Alfred Russel Wallace dan Misteri Sulawesi yang Menghantuinya Selama 150 Tahun

Sulawesi, pulau yang terjebak di antara Borneo dan Papua ini merupakan pulau terbesar ke-4 di Indonesia dan pulau terbesar ke-11 di dunia. Pulau yang memiliki banyak lengan ini memiliki keunikan yang sangat dalam untuk digali, baik dari segi geologinya maupun dari segi budaya dan kehidupan yang terbentuk di dalamnya.

Kata Sulawesi sendiri menurut orang Jawa merupakan padanan dari dua suku kata yakni Sula dan Wesi. Sula dalam bahasa Jawa berarti besi dan Wesi dalam bahasa Jawa juga berarti besi. Orang-orang tua (pakada tomatua) dulu bilang bahwa, pada mulanya dahulu tidak ada Sulawesi, yang ada hanyalah laut diantara dua pulau. Lalu keduanya bertabrakan maka terbentuklah Sulawesi. Itu sebabnya pinggangnya bergunung-gunung, banyak aliran sungai dan banyak besi serta emas. Kejadian yang menurut pakada tomatua yang dianggap sebagai tabrakan memanglah benar adanya.

Read more
Semangat Baru Untuk SEG-UGM SC dan HMGF

Oktober 2015 lalu merupakan saat yang bersejarah bagi SEG UGM SC dan HMGF setelah satu tahun menyandang predikat sebagai The Best Student Chapter of the world champion, SEG UGM SC dan HMGF berkesempatan untuk menghadiri SEG Annual Meeting di New Orleans, Lousiana, USA. Pada kesempatan kali ini SEG UGM SC dan HMGF kembali terpilih untuk mewakili Indonesia bersama UPN “Veteran” Yogyakarta. Namun tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Universitas Gadjah Mada  mengirimkan  dua orang delegasi yaitu Pungky Megasari sebagai presiden SEG UGM SC 2015 beserta Dr.rer.nat Ade Anggraini, S.Si, M.T sebagai dosen pembimbing untuk berbagi cerita, penglaman dan inspirasi bagi student chapter lain. read more

Read more
Rangkaian Earthshare 2015: Bersepeda Sekaligus Berbagi Bersama Geonthel HMGF

Bakti Sosial (Baksos) HMGF merupakan salah satu wujud dari kepedulian mahasiswa Geofisika UGM terhadap masyarakat. Kegiatan yang merupakan program rutin Himpunan Mahasiswa Geofisika ini bertujuan untuk meningkatkan rasa simpati, peduli, serta tolong-menolong, sekaligus menjalin tali silaturahmi seluruh civitas akademika Geofisika Universitas Gadjah Mada.

Baksos yang dilaksanakan pada hari Minggu, 10 Mei 2015 ini termasuk dalam rangkaian acara Earthshare. Diawali dengan Geonthel, seluruh peserta bersama-sama bersepeda menuju Jalan Malioboro Km 0, dengan Museum Benteng Vredeburg sebagai destinasi pertama.

Read more
Kupas Tuntas Budaya Menulis Ilmiah dalam Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah dan Skripsi (PPKTIS) HMGF 2015

Himpunan Mahasiswa Geofisika (HMGF) UGM telah selesai mengadakan rangkaian acara Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah dan Skripsi (PPKTIS) yang ditujukan untuk mahasiswa geofisika UGM. Mengusung tema “Menulis Kreatif”, rangkaian acara ini terdiri dari 2 sub-acara yaitu PPKTI (Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah) dan PPS (Pelatihan Penulisan Skripsi).

Read more
Bakti Sosial Idul Adha 1436H HMGF UGM

Gema takbir berkumandang, suara tabuhan bedug mengiringi anak-anak yang sangat bersemangat bertakbir dengan pengeras suara. Suasana dusun yang biasanya sepi, dikarenakan sebagian besar masyarakatnya bekerja menjadi buruh di kota, di hari itu menjadi ramai dan meriah. Dusun yang berada di perbukitan Imogiri dengan akses jalan yang sulit itu, telah mengajarkan indahnya berbagi, mengajarkan pengalaman yang tak terlupakan.

Read more
DEKAN CUP 2015: GEOFISIKA EMAS!

Begitu riuhnya Ruang Auditorium FMIPA A1.06-07 pada malam 17 Oktober 2015. Ratusan mahasiswa berkaos merah sorak sorai bergembira menyambut pengumuman yang menyatakan bahwa Prodi Geofisika keluar sebagai Juara Umum pada ajang Dekan Cup 2015. Kompetisi seni dan olahraga antar program studi yang ada di Fakultas MIPA ini selalu diadakan tiap tahunnya. Kompetisi yang diadakan selama tiga minggu ini memiliki sebelas cabang yang dilombakan. Cabang tersebut diantaranya futsal, basket, bola voli, tenis meja, badminton, athletic, acoustic, PES, stand up comedy, catur dan fotografi. Cukup lama Program Studi Geofisika menunggu untuk keluar sebagai juara umum pada kompetisi seni dan olahraga ini. Perjalanan mencapainyapun bukanlah perjalanan yang mudah. Banyak keberuntungan yang diperoleh selama kompetisi ini berlangsung.

Read more
Video Dokumentasi Praktikum Non Seismic 2015 Geofisika UGM 2012

Hangatnya cerita KKN dan singkatnya jeda sepulang KKN dengan kegiatan ini, tak menyurutkan semangat satu angkatan untuk terus menuntut ilmu, merangkai mimpi yang semakin tinggi.

Ini adalah sebuah video dokumentasi Praktikum Non-Seismic Geofisika Universitas Gadjah Mada yang dilaksanakan pada 5-12 September 2015.

Praktikum Non-Seismic merupakan praktikum lapangan tahunan yang dilaksanakan pada awal semester ganjil tiap tahunnya untuk mahasiswa tahun ketiga. Tahun 2015 ini merupakan giliran Geofisika UGM angkatan 2012 untuk melaksanakannya. read more

Read more
Geophysics Expedition 2015: Mendeteksi Keberadaan Urat Emas di Kokap, Kulonprogo

Geophysics Expedition (GE) merupakan program tahunan Himpunan Mahasiswa Geofisika sebagai upaya peningkatan pengetahuan dan skill lapangan dalam hal akuisisi, prosesing dan interpretasi data geofisika. Pada kegiatan yang ditujukan untuk mahasiswa geofisika ini,  peserta diberi kesempatan selama beberapa hari untuk melakukan akuisisi data beragam metode geofisika, mengolah data, hingga mempresentasikan dan bahkan mempublikasikannya dalam artikel ilmiah. Pada tahun ini, Identifikasi lebih lanjut keberadaan urat-urat emas yang berada di daerah Kalirejo, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo merupakan tujuan utama dari kegiatan ini.

Read more