PELATIHAN PENULISAN KARYA TULIS ILMIAH 2016

Pelatihan penulisan karya tulis ilmiah atau yang bisa kita sebut PPKTI adalah salah satu rangkaian rutin yang diadakan oleh HMGF UGM setiap tahunnya. Dimana pada tahun ini kegiatan PPKTI diadakan pada hari minggu 28 Agustus 2016 yang bertempat di ruang S1.102 Gedung C FMIPA UGM. Tema yang diusung dalam kegiatan PPKTI 2016 yaitu “Berkreasi, Berprestasi , Bersama KTI”. Dimana dalam kegiatan ini lebih ditujukan bagi internal Geofisika UGM sendiri baik untuk mahasiswa baru maupun mahasiswa aktif angkatan sebelumnya sebagai sarana pengenalan karya tulis ilmiah. read more

Read more
Mikrozonasi Gempabumi dengan Metode Horizontal to Vertical Spectral Ratio

Indonesia merupakan salah satu negara kepulauan yang mempunyai risiko gempabumi tektonik cukup tinggi. Hal ini disebabkan oleh posisi Indonesia yang berada di pertemuan 3 lempeng tektonik besar, yaitu lempeng Eurasia, lempeng Indo-Australia dan lempeng Pasifik. Di sekitar lokasi pertemuan lempeng-lempeng tektonik tersebut, akumulasi energi akibat tumbukan antarlempeng terkumpul sampai pada suatu titik dimana lapisan bumi tidak sanggup lagi menahan energi tersebut, sehingga dilepaskan dalam bentuk gempa bumi. read more

Read more
ULTRASSEISMICS

Ultrasseismics merupakan kepanjangan dari Ultras Supporter Geophysics Maniac. Ultrasseismics merupakan barisan supporter Geofisika UGM yang berdiri pada tanggal 23 September 2013. Dahulu Ultrasseismics bernama Sugeng (Supporter Geofisika Gayeng), namun diganti dan diubah namanya menjadi Ultrasseismics. Logo dan attribut Ultrasseismics pun dibuat untuk menjadi ciri khas ketika Geofisika UGM bertanding maupun menyambut Mahasiswa Geofisika UGM yang telah lulus.

Logo Ultrasseismics adalah burung hantu yang mempunyai tanduk dengan mata yang dicirikan dengan gelombang Seismics. Burung hantu dijadikan sebagai maskot karena burung hantu merupakan hewan keramat Dewa Ares dalam mitologi Yunani. Ares merupakan dewa perang dalam mitologi Yunani. Selain itu, dipilih warna merah sebagai warna dasar bendera Ultrasseismics karena melambangkan warna planet Mars. Mars merupakan nama lain Ares dalam mitologi Romawi. Logo Ultrasseismics merupakan ciri khas dari atribut perang Dewa Ares. Sehingga, Ares direpresentasikan sebagai Supporter dan pemain Geofisika UGM sendiri. Pada mata burung hantu pada logo Ultrasseimics terdapat gelombang seimik yang menjadi ciri khas dari geofisika. Burung hantu ini bernama Enyo yang dalam mitologi Yunani merupakan teman perang Ares. read more

Read more