LDK HMGF 2016 : “Together We’re Stronger”

Sabtu, 27 Februari 2016,

Himpunan Mahasiswa Geofisika UGM melaksanakan serangkaian kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan untuk seluruh pengurusnya. Acara ini berlangsung selama dua hari satu malam di sebuah villa yang terletak di Kaliurang, Sleman, D. I. Yogyakarta. Mengambil tema “Self Management”, LDK kali ini ditujukan untuk membangun karakter kepemimpinan sekaligus mengakrabkan dan menguatkan jalinan para pengurus HMGF 2016.

Mengundang beberapa tokoh inspiratif dan dekat dengan mahasiswa, hari pertama LDK 2016 diisi dengan kegiatan sarasehan dengan materi kepemimpinan. Pada sesi pertama, sarasehan diisi oleh Mas Budiarjo, yang menyampaikan pentingnya memiliki jiwa organisatif dan bagaimana menjadi organisator yang baik. Sesi kedua dilanjutkan dengan topik sejarah HMGF dan cerita-cerita lalu di HMGF, juga mengenai hubungan HMGF dengan para dosen dan pihak laboratorium geofisika. Topik ini disampaikan oleh Bapak Imam Suyanto yang merupakan pembina sekaligus ayah bagi seluruh pengurus HMGF dan mahasiswa geofisika Gadjah Mada. read more

Read more
Pekan Olahraga Geofisika, “Vinci per Noi”

Mahasiswa merupakan sekelumit dari pemuda-pemudi penerus bangsa. Tentu kalian pernah mendengar pepatah bijak dari Bung Karno, “Beri aku 10 pemuda, maka akan kuguncangkan dunia.” Pepatah ini menunjukkan bahwa Indonesia, tak hanya memiliki sumber daya alam yang melimpah, namun juga memiliki sumber daya manusia yang berkualitas. Dan yang menjadi harapan bangsa ini kelak adalah pemuda-pemudinya. Pemuda berkualitas tak hanya dilihat dari sisi intelektualnya saja, namun juga dari fisiknya. Percuma saja jika SDMnya cerdas namun gampang sakit-sakitan. read more

Read more
Memayu Hayuning Bawana, Memperindah Keindahan Dunia di Hari Jadi HMGF UGM yang ke-22

22 tahun sudah Himpunan Mahasiswa Geofisika Universitas Gadjah Mada berkarya. Setelah mengarungi masa pelik selama kurang lebih lima tahun, keluarga mahasiswa Geofisika UGM akhirnya memiliki sebuah wadah untuk bertukar pemikiran dan membangun sebuah tujuan yang lebih besar lagi. 11 Desember 1993 dalam Musyawarah Besar, sejarah menuliskan bahwa sebuah wadah yang bernama Himpunan Mahasiswa Geofisika UGM telah lahir. Di hari jadinya yang ke 22, tidak hanya Himpunan Mahasiswa Geofisika UGM yang memperingatinya, namun seluruh lapisan mahasiswa Geofisika dengan senang hati merayakannya. Perayaan ini mengusung tema “Memayu Hayuning Bawana” yang menurut falsafah Jawa berarti memperindah keindahan dunia. Memang, hari ini mahasiswa geofisika berpenampilan tidak seperti biasanya. Mewajibkan teman-teman putra Geofisikawan untuk berpakaian rapih dan teman-teman perempuan mengenakan pakaian yang feminim dengan motif bunga menjadikan hari ini berbeda dari hari pada umumnya. read more

Read more
Rangkaian Earthshare 2015: Bersepeda Sekaligus Berbagi Bersama Geonthel HMGF

Bakti Sosial (Baksos) HMGF merupakan salah satu wujud dari kepedulian mahasiswa Geofisika UGM terhadap masyarakat. Kegiatan yang merupakan program rutin Himpunan Mahasiswa Geofisika ini bertujuan untuk meningkatkan rasa simpati, peduli, serta tolong-menolong, sekaligus menjalin tali silaturahmi seluruh civitas akademika Geofisika Universitas Gadjah Mada.

Baksos yang dilaksanakan pada hari Minggu, 10 Mei 2015 ini termasuk dalam rangkaian acara Earthshare. Diawali dengan Geonthel, seluruh peserta bersama-sama bersepeda menuju Jalan Malioboro Km 0, dengan Museum Benteng Vredeburg sebagai destinasi pertama.

Read more
Kupas Tuntas Budaya Menulis Ilmiah dalam Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah dan Skripsi (PPKTIS) HMGF 2015

Himpunan Mahasiswa Geofisika (HMGF) UGM telah selesai mengadakan rangkaian acara Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah dan Skripsi (PPKTIS) yang ditujukan untuk mahasiswa geofisika UGM. Mengusung tema “Menulis Kreatif”, rangkaian acara ini terdiri dari 2 sub-acara yaitu PPKTI (Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah) dan PPS (Pelatihan Penulisan Skripsi).

Read more
Bakti Sosial Idul Adha 1436H HMGF UGM

Gema takbir berkumandang, suara tabuhan bedug mengiringi anak-anak yang sangat bersemangat bertakbir dengan pengeras suara. Suasana dusun yang biasanya sepi, dikarenakan sebagian besar masyarakatnya bekerja menjadi buruh di kota, di hari itu menjadi ramai dan meriah. Dusun yang berada di perbukitan Imogiri dengan akses jalan yang sulit itu, telah mengajarkan indahnya berbagi, mengajarkan pengalaman yang tak terlupakan.

Read more
DEKAN CUP 2015: GEOFISIKA EMAS!

Begitu riuhnya Ruang Auditorium FMIPA A1.06-07 pada malam 17 Oktober 2015. Ratusan mahasiswa berkaos merah sorak sorai bergembira menyambut pengumuman yang menyatakan bahwa Prodi Geofisika keluar sebagai Juara Umum pada ajang Dekan Cup 2015. Kompetisi seni dan olahraga antar program studi yang ada di Fakultas MIPA ini selalu diadakan tiap tahunnya. Kompetisi yang diadakan selama tiga minggu ini memiliki sebelas cabang yang dilombakan. Cabang tersebut diantaranya futsal, basket, bola voli, tenis meja, badminton, athletic, acoustic, PES, stand up comedy, catur dan fotografi. Cukup lama Program Studi Geofisika menunggu untuk keluar sebagai juara umum pada kompetisi seni dan olahraga ini. Perjalanan mencapainyapun bukanlah perjalanan yang mudah. Banyak keberuntungan yang diperoleh selama kompetisi ini berlangsung.

Read more
Video Dokumentasi Praktikum Non Seismic 2015 Geofisika UGM 2012

Hangatnya cerita KKN dan singkatnya jeda sepulang KKN dengan kegiatan ini, tak menyurutkan semangat satu angkatan untuk terus menuntut ilmu, merangkai mimpi yang semakin tinggi.

Ini adalah sebuah video dokumentasi Praktikum Non-Seismic Geofisika Universitas Gadjah Mada yang dilaksanakan pada 5-12 September 2015.

Praktikum Non-Seismic merupakan praktikum lapangan tahunan yang dilaksanakan pada awal semester ganjil tiap tahunnya untuk mahasiswa tahun ketiga. Tahun 2015 ini merupakan giliran Geofisika UGM angkatan 2012 untuk melaksanakannya. read more

Read more
Geophysics Expedition 2015: Mendeteksi Keberadaan Urat Emas di Kokap, Kulonprogo

Geophysics Expedition (GE) merupakan program tahunan Himpunan Mahasiswa Geofisika sebagai upaya peningkatan pengetahuan dan skill lapangan dalam hal akuisisi, prosesing dan interpretasi data geofisika. Pada kegiatan yang ditujukan untuk mahasiswa geofisika ini,  peserta diberi kesempatan selama beberapa hari untuk melakukan akuisisi data beragam metode geofisika, mengolah data, hingga mempresentasikan dan bahkan mempublikasikannya dalam artikel ilmiah. Pada tahun ini, Identifikasi lebih lanjut keberadaan urat-urat emas yang berada di daerah Kalirejo, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo merupakan tujuan utama dari kegiatan ini.

Read more