SEG UGM-SC Adakan Open House and Membership 2014

Open HouseOpen House SEG UGM-SC

Senin (24/03/2014) pukul 19.00 WIB lalu, Society of Exploration Geophysicist UGM—Student Chapter atau yang biasa disebut SEG UGM – SC ini mengadakan Open House and Membership 2014 di gedung A106-A107 FMIPA UGM.  SEG UGM—SC mengadakan open house keduanya, setelah yang pertama diadakan bersamaan dengan open house Himpunan Mahasiswa Geofisika (HMGF) UGM, (Himpunan Mahasiswa Geofisika Indonesia) HMGI, Seksi Mahasiswa Ikatan Ahli Geologi Indonesia (SM-IAGI), dan Pioneer. Acara ini tidak hanya ditujukan untuk mahasiswa jenjang S1, melainkan untuk jenjang S2 juga. Open house SEG UGM-SC bertujuan untuk memberikan informasi kepada mahasiswa dan mahasiswi Geofisika UGM tentang apa itu SEG UGM-SC, serta keuntungan yang didapat bila menjadi  membernya.

Read more
Dwiky Perdana Susanto (Geofisika 2010) : dari Jakarta, Kuala Lumpur, hingga Amerika Serikat bersama Geofisika

Assalamu’alaikum.

Saya Dwiky Perdana Susanto, mahasiswa asal Kandangan, Kalimantan Selatan—sebuah kota yang (sangat) kecil di salah satu kabupaten yang banyak rawanya di Kalsel. Tapi, saya sendiri adalah campuran dari Ngawi-Banjar  alias Jawa-Kalimantan. Jadi kalau ada yang menanyakan asal saya, maka jawaban saya akan selalu tergantung dari si penanya, apakah mau ditanya dari Bapak atau Ibu. Saya mahasiswa Geofisika UGM angkatan 2010, yang sekarang masih berusaha mewujudkan cita-cita besar untuk kemaslahatan orang tua, pribadi, dan orang sekitar. 

Read more
Geofisika UGM Terima Lisensi Software dari Schlumberger, Ikon Science, dan Paradigm, Plus Bantuan Hardware dari Pertamina

Jumat (04/04/14) bertempat di University Club UGM, diadakan acara bertajuk Penandatanganan Tenaga Ahli Bidang Migas dan Panas Bumi ‘On Call Basis’ antara PT. Pertamina UTC dan Pusat Studi Energi (PSE) UGM. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08.30 WIB ini, selain sebagai peresmian kerjasama antara PSE UGM dengan PT. Pertamina Upstream and Technology Center (UTC), ternyata juga sekaligus sebagai pemberian lisensi beberapa jenis software eksplorasi kepada Program Studi (Prodi) Geofisika UGM.

Read more